Kamis, 31 Maret 2011

Menard tsukika cleansing wash

Kali ini aku akan mereview salah satu skincare-ku, Menard tsukika cleansing wash. Sebelumnya aku sudah bilang di post Menard herb mask ini kalau aku teracuni oleh review salah satu temanku Leona, dia yang memperkenalkan aku kepada si Menard :D (btw kalian perhatikan kah tampilan blog-ku berubah? itu hasil bantuan dari si Leona juga, berhubung aku gaptek jadi minta tolong dia buat mempercantik tampilan blog ini, thank you soo much nana :*)

Menard tsukika cleansing wash

Aku juga tertarik mencoba si Menard tsukika cleansing wash ini karena harganya lumayan terjangkau kantongku, 275rb untuk 130gr kalau tidak salah. Sebelum membeli full size nya aku sudah mencoba sample size nya, yang diberikan oleh SA Menardnya (mereka tidak pelit loh untuk memberi sample cleansing wash ini) samplenya berukuran 8gr, cukup untuk 1minggu pemakaian, ketka itu aku diberi 2macam cleansing wash oleh SA nya, yang tsukika dan LS, kurasa LS itu untuk kulit yang oily dan sensitive, untuk harga yang LS berkisar 675rb untuk 130gr.
Ketika kucoba aku merasa lebih cocok dengan tsukika daripada LS, entah mengapa yang LS membuat wajah-ku timbul jerawat kecil kecil :(

Kesimpulanku dengan harga 275rb dan aku bisa memakai dalam jangka waktu cukup lama sekitar 4bulan, harga yang ditawarkan Menard untuk line Tsukika ini cukup terjangkau :)
Tetapi karena aku memang suka mencoba-coba merek lain rasanya setelah si Menard Tsukika ini habis aku ingin mencoba line lain :D

Tidak ada komentar:

Posting Komentar